2 Cara Menonaktifkan BBM Sementara Mudah

Cara Menonaktifkan BBM Sementara Mudah – Dulu, berkirim pesan hanya bisa dilakukan dengan SMS. Namun kini ada banyak aplikasi pengirim pesan, salah satunya BBM. Sebelum ponsel android booming, BBM telah ada di platform Blackberry tapi sekarang sudah ada di platform android.

Meski membantu, terkadang pengguna BBM merasa terganggu dengan pesan-pesan spam alias broadcast tidak penting. Salah satu cara mengatasinya adalah menonaktifkan BBM sementara. Artikel ini akan membahas cara menonaktifkan BBM sementara.

 

Cara Menonaktifkan BBM Sementara

Membuat BBM Tidak Aktif Sementara

Jika Anda kebetulan sedang mencari cara menonaktifkan bbm sementara maka Anda perlu membaca artikel ini karena memang akan membahasnya.

Ada beragam cara untuk menonaktifkan BBM. Yang akan dibahas di sini hanya dua cara. Apa saja? Langsung saja baca.

Menghilangkan Ikon Connected

Cara Mudah Nonaktifkan BBM

Tanpa aplikasi Anda bisa membuat BBM tidak aktif. Pada BBM yang digunakan untuk android dan iOS selalu ada ikon connected yang artinya akun BBM Anda sedang aktif. Untuk itu Anda harus menghilangkannya. Bagaimana caranya? Ikuti langkah-langkah di bawah ini.

  • Masuk dulu ke aplikasi BBM.
  • Cari opsi Menu yang ditandai dengan tiga garis tersusun ke bawah. Lalu pilih Pengaturan atau Settings.
  • Temukan Notifications kemudian pilihlah BBM Connected Icon.
  • Hilangkan centangnya supaya koneksi terputus.
  • Keluar lah dari aplikasi jika sudah selesai.

Selesai sudah cara menonaktifkan BBM sementara yang pertama ini. Mudah sekali bukan? Dengan cara ini BBM Anda sementara waktu akan mati. Hal ini berdampak juga pada pesan masuk yang nanti menjadi pending. Jika ingin kembali mengaktifkannya pakai cara yang sama, ganti tanda centangnya saja.

Menonaktifkan dengan Aplikasi

Ini cara keduanya yang mudah. Namun, ini hanya bisa dilakukan pada ponsel yang telah di-root. Untuk mencari cara root ponsel Anda dapat mencarinya di internet.

Dengan aplikasi ini tidak perlu matikan koneksi internet yang sedang berjalan. Anda harus mengunduh aplikasi bernama Disable Service lalu instal di smartphone.

  • Buka aplikasi yang sudah didownload.
  • Di dalam aplikasi ada BBM yang dapat Anda temukan.
  • Klik menu dengan tulisan BBM Account Service, tujuannya supaya tanda centang hilang. Nanti tulisan akan menjadi berubah merah.

Selesai juga cara untuk nonaktifkan BBM satu ini. Mudah sekali bukan?

Itu dia dua cara untuk menonaktifkan BBM untuk sementara waktu. Semuanya sangat mudah dilakukan. Dengan begitu Anda bisa terhindar dari orang-orang yang menganggu di BBM. Selain cara di atas masih ada empat cara lainnya. Antara lain memasang status “Unavailable” atau “Busy”, dengan clear data tapi cara ini akan merestart BBM, semua chat juga akan hilang. Lalu, meng-uninstall BBM, dan terakhir, mematikan koneksi internet.

Semua cara menonaktifkan BBM sementara yang dituliskan di atas mudah sekali untuk dilakukan. Namun, untuk cara kedua yang dijelaskan mungkin tidak semua orang mau melakukannya karena harus melakukan root pada ponsel.

2 Cara Menonaktifkan BBM Sementara Mudah | Khisma Nisa Yuniar | 4.5