Inilah Perbedaan OS Windows 32 bit dan 64 bit
Perbedaan OS Windows 32 bit dan 64 bit – Sistem operasi Windows sampai sekarang masih banyak digunakan. Untuk membuatnya tetap dicintai, Microsoft selalu memberikan upgrade kepada produk-produknya supaya punya performa yang lebih baik. Dalam sistem Windows, ada istilah 32 bit dan 64 bit. Sebenarnya apa perbedaannya? Artikel ini akan membahas informasi tentang perbedaan OS Windows 32 bit dan 64 bit.
Windows 32 bit VS 64 bit
Basis sistem Windows memang hanya ada dua, yaitu yang 32 bit dan 64 bit. Meski demikian, banyak orang yang tidak tahu pengertian dan perbedaan antara keduanya. Perlu Anda ketahui, perbedaan angka tersebut membuat perbedaan yang sangat besar dalam hal kinerja. Jika Anda salah menafsirkan maka akan lumayan fatal akibatnya.
Perbedaan OS Windows 32 bit dan 64 bit
Untuk mengetahui apa perbedaan OS Windows 32 bit dan 64 bit, di bawah ini ada ulasannya untuk Anda.
Ada empat buah kategori perbedaan dari kedua sistem ini, yaitu masalah RAM yang dipakai, performa, kinerja proses data, dan kompatibilitas software. Untuk selengkapnya simak pembahasan di bawah ini.
- Kompatibilitas software
Untuk hal ini Windows 64 bit bisa menggunakan software yang dijalankan pada 32 bit karena memang lebih besar kemampuannya. Sementara Windows 32 bit tidak akan pernah bisa menjalankan software khusus untuk 64 bit.
- Kemampuan proses data
Oleh karena arsitektur kedua Windows ini beda maka performa dari komputernya juga akan dipengaruhi. Angka 32 juga 64 punya artian lain, yaitu mewakili besaran data yang bisa diproses dalam sekali putaran. Jika sebuah proses dilakukan, pada Windows 32 bit akan menggunakan data sebesar 32 bit. Hal yang sama berlaku untuk yang 64 bit.
Oleh karena hal ini, sudah dapat dipastikan bahwa prosesor dengan 64 bit yang paling hebat. Oleh karena dapat bekerja dengan lebih maksimal dan cepat.
- Performa
Kemampuan prosesor keduanya sangat berbeda. Windows 32 bit hanya bisa digunakan untuk melakukan pekerjaan yang ringan, sekali menggunakan aplikasi berat akan membuat kinerja komputer jadi terganggu.
Jika Anda menggunakan prosesor 64 bit maka baru bisa melakukan pekerjaan yang berat. Contohnya untuk melakukan edit video, membuat desain, game yang butuh spesifikasi komputer yang besar, dan lain sebagainya.
- Jumlah RAM yang dipakai
Jumlah RAM yang bisa digunakan adalah perbedaan paling dasar. Tentu saja Windows 32 bit memiliki RAM yang lebih kecil. Untuk Windows 32 bit hanya bisa menggunakan RAM yang ada di bawah 4 GB, biasanya maksimal sampai 3,2 GB. Hasil yang optimal bisa terjadi jika gunakan RAM sebesar 1 sampai 2 GB. Sementara pada 64 bit bisa menggunakan yang di atas 4GB.
Itu dia apa saja Perbedaan OS Windows 32 bit dan 64 bit yang paling mendasar. Sekarang Anda sudah tahu dengan baik kan? Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda.