Cara Membuat Presentasi Power Point Yang Menarik
Cara Membuat Presentasi Power Point Yang Menarik – Anda yang masih duduk dibangku Sekolah, Kuliah, atau mungkin sudah bekerja mungkin sering menemui sebuah tugas yang mnegharuskan anda membuat sebuah presentasi dalam format Microsoft Power Point. Ya, perangkat lunak yang satu ini memang menjadi produk dari Microsoft yang sering digunakan untuk membuat sebuah presentasi.
Untuk beberapa orang membuat presentasi ini adalah sesuatu yang mudah karena sering membuatnya. Tapi untuk anda yang baru diberi tugas untuk membuat presentasi menggunakan Power Point ini tentu akan bingung harus memulai dari mana agar bisa mendapatkan hasil yang bagus namun tetap menarik. Berikut inilah cara membuat presentasi power point yang menarik untuk anda.
Cara membuat presentasi power point
- Membuat Slide Pembuka Yang Menarik
Agar perhatian audiens langsung menuju kepada anda maka pembuatan Slide pertama atau pembuka ini haruslah dibuat dengan sedemikian rupa agar bisa mencuri perhatian audiens yang hadir pada saat anda presentasi. Untuk itu anda tak perlu ragu untuk menghadirkan sesuatu yang berbeda ketika membuat slide pertama ini. Anda bisa menggunakan gambar yang bagus menarik, unik, serta memiliki warna yang mencolok sehingga bisa menarik perhatian.
- Gunakan Skema Warna Yang Sesuai
Anda bisa menggunakan kombinasi skema yang sesuai antara backround dan huruf agar terlihat kesan harmoni dan professional. Anda bisa mencari beragam skema ini di google atau langsung mencari dari yang sudah disediakan oleh Power Point.
- Buat Tampilan Slide Yang Menarik
Slide kita gunakan untuk berkomunikasi dengan audiens ketika kita sedang presentasi. Oleh karena itu kita bisa menggunakan gambar, diagram, dan tampilan lainnya untuk mendukung slide yang anda presentasikan agar mudah dimengerti oleh audiens.
- Gunakan Kata-Kata
Sebuah presentasi dilakukan tentu agar bisa dilihat oleh banyak orang. Oleh karena itu, ketika anda memasukan teks pada presentasi yang buat anda harus memasukan teks dengan ukuran cukup besar agar presentasi yang anda buat ini bisa terlihat oleh orang-orang yang duduk di paling belakang. Selain itu gunakan juga font yang bervariatif namun tetap bisa dengan mudah untuk dibaca.
- Gunakan CRAP
CRAP adalah sebuah singkatan dari Contrast, Repetition, Alignment, serta Proximity. Secara sederhana CRAP ini bisa dijelaskan sebagai berikut.
- Contrast adalah perbedaan yang mencolok antara beberapa komponen yang ada dalam sebuah slide prensentasi.
- Repetition adalah pengulangan yang dapat anda lakukan dalam sebuah slide presentasi. Hal-hal seperti Pola, Warna, Tata Letak dan hal lainnya dapat anda ulangi penggunaannya agar terlihat sebuah keharmonisan dalam presentasi yang anda suguhkan.
- Alignment adalah peletakan gambar atau objek lainnya yang ada dalam slide presentasi yang kita simpan secara konsisten agar terlihat seperti seorang yang professional.
- Proximity adalah hubungan setiap komponen dalam presentasi. Anda bisa mendekatkan hal-hal yang mungkin berhubungan dan agak memberi jarak jika memang tak ada hubungan antara satu komponen dan komponen lainnya.
- Tambahkan Video
Anda bisa menambahkan objek video dalam slide presentasi anda. Siapkan sebaik mungkin agar tidak terjadi kesalahan.
- Kesimpulan
Ketika semua sudah selesai maka anda tinggal menambahkan slide kesimpulan untuk melengkapi presentasi anda dan menjelaskan dengan sederhana semua yang anda maksudkan dari slide-slide presentasi sebelumnya.
Itulah tadi beberapa cara membuat presentasi menarik di Power Point. Terima kasih telah membaca dan semoga bisa bermanfaat.