5 Aplikasi Pembuat Logo Terbaik di Komputer

5 Aplikasi Pembuat Logo Terbaik di Komputer – Bagi semua kelompok atau himpunan baik sebuah bidang usaha ataupun organisasi pasti memerlukan sebuah logo sebagai bentuk identitasnya. Logo ini termasuk hal yang penting yang turut menentukan cara pandang orang lain dalam menilainya. Pembuatan logo yang bagus tidak cukup bila hanya memiliki bentuk pemikiran yang baik tetapi media pembuatannya juga harus cukup mumpuni.

Di zaman ini sudah banyak tersedia aplikasi pembuat logo dengan menawarkan beberapa spesifikasi yang menarik. Sayangnya tidak semua aplikasi tersebut menawakan hasil yang baik dengan pengoperasian yang mudah. Berikut kami informasikan lima aplikasi pembuat logo terbaik yang bisa anda jadikan referensi untuk membuat sebuah logo:

Aplikasi Pembuat Logo

Aplikasi Pembuat Logo Terbaik

  1. Jeta Logo Designer

Dengan menggunakan aplikasi yang satu ini, anda bisa membuat motif logo dengan sesuka hati. Pengoperasian yang begitu mudah tidak memungkinkan anda untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Aplikasi ini sangat disarankan untuk anda. aplikasi ini juga bisa anda gunakan untuk merancang sebuah web dan ikon sehingga pembuatan logo menjadi lebih mudah. Menariknya aplikasi ini menawarkan lebih dari 5000 ikon vektor. Anda bisa mendapatkan aplikasi ini di http://www.jeta.com/logos/free.php

  1. Logomaker

Aplikasi ini memberikan anda akses yang begitu mudah dan praktis. Anda bisa membuat logo hanya dengan waktu sepuluh menit saja. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur yang cukup lengkap dan anda bisa mencoba aplikasi ini di versi gratisnya. Anda bisa mendapatkannya dengan mengunjungi logomaker.com

  1. GIMP 2

Aplikasi ini bisa anda dapatkan secara gratis. Di sini anda juga bisa membuat desain sesuka hati, penggunannya lebih fleksibel namun tetap memberikan hasil yang optimal. Beberapa alat yang tersedia di sana bisa anda gunakan untuk membuat beberapa betuk logo, mengedit sejumlah teks dan membubuhi efek. Anda bisa mendapatkannya di http://www.gimp.org

  1. Inkscape

Aplikasi ini juga bisa anda dapatkan secara gratis. Desain yang anda buat bisa berupa vektor sehingga aplikasi ini sepadan dengan aplikasi Corel Draw. Anda juga diberi kebebasan untuk mendesain pola atau motif. Proses pengeditan teks dan pengubahan warna juga bisa anda lakukan di sana. Anda bisa mendapatkannya dengan browsing ke Google

  1. LogoYes

Aplikasi ini mampu membantu anda untuk mengedit kustom logo dengan cara yang sangat profesional. Kualitas yang terjaga membuat aplikasi ini semakin digemari oleh banyak orang. Nikmati berbagai fitur menarik lainnya dengan mengunduhnya dengan searching di Google

Demikianlah beberapa aplikasi pembuat logo terbaik yang bisa anda jadikan referensi untuk membuat logo di komputer anda. Semoga bermanfaat.

5 Aplikasi Pembuat Logo Terbaik di Komputer | Aryanti Dewi Safitri | 4.5